Rektor Buka Sidang Penyambutan Mahasiswa Baru UUI

Penyambutan Mahasiswa Baru UUI 2019
Penyambutan Mahasiswa Baru UUI 2019
Penyambutan Mahasiswa Baru UUI 2019

Banda Aceh – Rektor Universitas Ubudiyah Indonesia (UUI) Banda Aceh, Prof. Adjunct. Marniati, SE,M.Kes, membuka sidang senat terbuka penerimaan dan penyambutan mahasiswa baru UUI dari berbagai program studi  pada Jumat, 27/9/2019.

Acara yang bertajuk Welcome New Students (WellNess) ini merupakan ajang orientasi dan pengenalan kampus bagi para mahasiswa jalur reguler yang lulus dalam ujian seleksi yang diselenggarakan pada 9 September 2019, lalu.

Dalam arahannya, Rektor menyampaikan kepada mahasiswa agar serius dalam mengikuti WellNess ini. “Sudah menjadi tugas kami untuk membimbing dan membina mahasiswa agar kelak menjadi sumber daya manusia Indonesia yang intelektual sebagai calon pemimpin bangsa kedepan” ujarnya.

“Anda adalah calon-calon pemimpin bangsa kedepan. Ditangan Anda lah Indonesia ini akan menentukan arah kemajuannya. Oleh karena itu, ikuti WellNess ini dengan serius dan maknai sebagai proses menempa Anda menjadi insan yang uggul dan berdaya saing”, tegas Marniati memotivasi mahasiswa, yang disambut aplus riuh dari para mahasiswa dan peserta sidang.

Prof. Marniati juga menambahkan pentingnya pemahaman mahasiswa baru tentang dunia kampus sebagai dunia intelektual dan berwawasan global agar lebih siap dan tidak mudah terpengaruh dengan hal-hal negatif, terlebih di era revolusi 4.0 saat ini.

“Revolusi industri 4.0 memang membawa beberapa akibat negatif, seperti pergeseran model-model bisnis yang mengakibatkan beberapa jenis pekerjaan tidak lagi dibutuhkan. Namun disisi lain, juga banyak kesempatan positif yang bisa kita pakai untuk menjadikan sebagai pemenang, apabila kita mampu memanfaatkan peluang-peluang ini dengan baik”, ujarnya kepada para hadirin.

Kegiatan WellNess tahun ini diselenggarakan oleh Pemerintah Mahasiswa UUI dibawah koordinasi Presma UUI, Mukhsin Lathnial. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini dibagi dalam beberapa sesi. Pada hari pertama, para mahasiswa diberi materi tentang pengenalan perkuliahan dan lingkungan akademik dalam kampus UUI. Sesi ini dibekali langsung oleh Direktur Administrasi Akademik UUI.

Pada hari kedua, para mahasiswa diberikan materi tentang kemahasiswaan dan materi sosialisasi anti-Narkoba. Pada sesi pertama diisi oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik UUI, Mutiawati, S.Pd.,M.Pd, dengan tema pengenalan budaya akademik. Dalam paparannya, Mutiawati menguraikan tentang budaya akademik dan tata tertib dalam lingkungan kampus UUI. Hal ini dimaksudkan untuk menjamin para mahasiswa agar memahami aturan kampus selama mengikuti studi di UUI.

Sedangkan sesi kedua tentang sosialisasi pencegahan penyalahgunaan Narkotika dan Obat Terlarang disisi langsung oleh narasumber dari perwakilan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh, yang diwakili oleh Ners Rosdiana, SKM,S.Kep yang mengusung tema “Generasi Muda Milenial Sehat Tanpa Narkoba”. Materi tentang sosialisasi bahaya narkoba menjadi bekal bagi para mahasiswa dalam memahami dampak bahayanya agar dapat melakukan pencegahan sejak dini.

Pada hari terakhir, mahasiswa baru diberikan materi latihan fisik antara lain senam dan materi kerjasama, yang dipandu langsung oleh para mentor mahasiswa senior dari berbagai jurusan. Kegiatan dihari terakhir ini ditutup dengan foto bersama para mentor dan mahasiswa baru, dan diakhiri dengan pelepasan balon WelNess UUI 2019. [UUI]

Leave a Reply